Rakyat Memilih

Warga Tobungin Ingin Perubahan Bersama Pasangan BerAmal

35
×

Warga Tobungin Ingin Perubahan Bersama Pasangan BerAmal

Sebarkan artikel ini
Warga Desa Tobungin
Warga Desa Tobungin mengikuti kampanye terbatas pasangan BerAmal, Minggu (20/10/2024).

BANGKEP – Ratusan warga Desa Tobungin, Kecamatan Tinangkung Selatan, Banggai Kepulauan (Bangkep) menitipkan harapan perubahan kepada pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulteng nomor urut 1, Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri (BerAmal).

Sebanyak 239 warga Tobungin mengikuti kampanye terbatas pasangan BerAmal, Minggu (20/10/2024).

Sebagian besar petani itu sangat berharap pada program pengembangan pertanian dan perbaikan infrastruktur di wilayah mereka.

Baca jugaHidayat Lamakarate Kembali Bawa Pesan BerAmal untuk Warga Balut

Dua perwakilan Partai Gerindra dan PKB, Sonny Lahati dan Arkam hadir sebegai juru kampanye.

Mereka memaparkan visi misi pasangan BerAmal dengan fokus pada pengembangan komoditi nilam, penyediaan pupuk, bibit unggul, serta perbaikan akses jalan menuju kebun.

Sonny Lahati dalam orasinya menjelaskan bahwa pasangan Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri akan menjalankan 10 program utama. Salah satunya terkait pertanian nilam.

“Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri berkomitmen untuk menjamin pelaksanaan program pertanian nilam secara tepat sasaran. Ini adalah langkah konkret untuk membantu meningkatkan kesejahteraan petani,” ujar Sonny Lahati.

Baca jugaPartai Koalisi Pertebal Kemenangan BerAmal di Banggai Bersaudara

Menurutnya, perbaikan akses jalan juga menjadi prioritas pasangan Ahmad Ali dan Abdul Karim Aljufri. Sebab infrastruktur yang baik akan mempercepat pengangkutan hasil pertanian dan memudahkan petani dalam menjalankan aktivitas di kebun.

“Semua program akan terlaksana dengan cepat, terutama perbaikan akses jalan yang selama ini menjadi kendala bagi petani di Desa Tobungin,” tegas Sonny.

Baca jugaAzwar Anas: BerAmal Jadi Solusi Masalah Sosial dan Ekonomi

Warga Tobungin menyambut baik kampanye ini, mengingat banyaknya petani yang bergantung pada tanaman nilam sebagai sumber penghidupan.

Mereka berharap, dengan terpilihnya Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri, desa mereka akan mendapatkan perhatian lebih. Terutama dalam hal pengembangan pertanian dan infrastruktur yang lebih baik.

Dengan berbagai program yang diusung, pasangan Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri diharapkan mampu memberikan solusi nyata bagi masyarakat petani di Banggai Kepulauan, serta mewujudkan pemerataan pembangunan di wilayah tersebut. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *